Persaingan transfer 2 Tim Ibu Kota Italia - Pasti anda tau apa itu Derby Della Capitale. ya, Derby Della Capitale adalah persaingan 2 tim besar ibukota italia yakni SS Lazio dengan AS Roma. Menurut sejarah ada faktor sosial-ekonomi yang membuat derby ini jadi mengerikan. Ternyata persaingan kedua tim ini tidak hanya didalam kompetisi sepak bola, namun juga dalam perekrutan (transfer) pemain. ada beberapa pemain yang diperebutkan oleh kedua tim ini. Dalam beberapa tahu terakhir pemain yang diperebutkan lebih banyak memilih AS Roma mengingat nama besar AS Roma yang lebih menjanjikan daripada SS Lazio. Beberapa pemain tersebut di antaranya adalah :
Pjanic tiba di Roma dengan status pemain tetap, setelah mencapai kesepakatan dengan klub Prancis, Olympique Lyonnais. Sebelumnya Lazio juga mengejar pemain ini, namun Pjanic memutuskan untuk memilih AS Roma. Pjanić memulai karier juniornya di klub Schifflange 95 dan Metz kemudian memulai karier seniornya di klub tersebut. Sempat pindah ke Lyon sebelum bergabung dengan Roma pada tahun 2011. Lazio sendiri memiliki pemain yang menjadi tandem Pjanic di timnas Bosnia.
Palermo mengumumkan kepindahan Federico Balzaretti ke AS Roma, pada tanggal 2 Agustus 2012. Pemain timnas Italia ini dikontrak selama tiga tahun dengan mahar 4,5 juta euro (sekitar Rp 540 miliar). Sebelumnya Lazio juga mengincar pemain ini namun Balzaretti juga memilih AS Roma.
Astori merupakan Artis dalam Transfer pemain Serie A musim 2014 mengingat banyak klub yang ingin meminangnya. Namun Telenovela transfer Davide Astori akhirnya tuntas sudah dengan dipastikan meninggalkan Cagliari untuk hijrah ke AS Roma dengan status pinjaman disertai opsi kepemilikan permanen.
Astori telah lama dikabarkan akan hengkang dari Gli Isolani pada bursa musim panas ini. Awalnya Lazio mencuat sebagai kandidat terdepan, tapi belakangan Roma diketahui berhasil menyalip sang rival sekota dan hari ini mereka resmi mendapatkan tanda tangan pemain 27 tahun itu. Pada hari yang sama dengan aksi Cagliari menolak Lazio, Direktur Umum Roma, Mauro Baldissoni, menyatakan klubnya sudah mendapatkan seorang pemain baru. Pemain itu kini diketahui adalah Astori. Tifosi Roma menyambut hangat transfer ini. Mereka juga tidak lupa meledek Lazio.
Mengapa saya memasukan nama De Vrij? jika anda cari di google anda tidak akan menemukan berita mengenai ketertarikan AS Roma atas pemain ini. namun setelah resmi menjadi pemain Lazio muncul berita yang dipercaya sebagai perkataan yang keluar dari sang pemain sendiri. berita itu tertulis pada awal mei sebelum piala dunia pernah mengunjungi formello secara diam-diam tanpa diketahui publik di sana dia dijelaskan secara panjang lebar tentang proyek lazio, dia sangat tertarik dan menyutujuinya. dan saat sabatini (direktur olah raga AS Roma) menawarkan drinya untuk ke AS Roma, De vrij menjawab
"aku memilih lazio untuk waktu yang lama,aku telah menolak ke manchester united, kenapa saya harus ke klub anda?"
Sedangkan untuk sumber berita tersebut adalah http://www.lalaziosiamonoi.it/il-punto-di/focus-stefan-de-vrij-l-enfant-prodige-che-non-ha-paura-di-volare-45984
Pamor De Vrij kian kencang setelah aksinya di Piala Dunia berhasil mengantarkan Belanda lolos ke semifinal. Tak hanya itu, pemain berusia 22 tahun ini juga selalu tampil menjadi starter dalam 7 laga Belanda di Piala Dunia. Kini pemain tersebut telah resmi menjadi pemain lazio.
Sepertinya persaingan kedua tim ini belum berenti sampai disini karena Lazio dikabarkan juga mengincar pemain yang sedang diburu AS Roma. pemain tesebut tak lain adalah teman seperjuangan De Vrij di timnas belanda Ron Vlaar.
siapakah akan mendapatkan pemain Aston Villa ini? menarik kita tunggu hasil dari Transfer Derby Della Capitale untuk ron Vlaar.
Itulah sedikit ulasan kami mengenai Persaingan transfer 2 Tim Ibu Kota Italia, semoga dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi anda penggemar sepak bola.
Itulah sedikit ulasan kami mengenai Persaingan transfer 2 Tim Ibu Kota Italia, semoga dapat memberikan informasi yang bermanfaat bagi anda penggemar sepak bola.